Untuk kota sebesar Yogyakarta alias Jogja mendapatkan pet shop terbaik dengan produk lengkap, harga murah, serta pelayanan yang lengkap memang gampang-gampang susah. Tapi Anda tidak perlu khawatir karena deretan pet shop Jogja di bawah ini bisa jadi referensi yang pasti memuaskan.
Mulai dari pet store, jasa grooming, klinik hewan, sampai pet hotel semuanya tersedia di sini.
Daftar Pet Shop di Jogja
Agar tidak salah pilih demi anabul kesayangan, sebelum belanja suplai kebutuhan hewan, membawa anabul grooming, atau meninggalkannya di pet hotel, silakan simak referensi berikut.
1. Pet Gallery – Pet Shop Jogja Terlengkap
Pet Gallery merupakan salah satu toko yang menjual kebutuhan hewan peliharaan terlengkap di Jogja. Ini antara lain pakan, peralatan mandi, aksesoris, dll dengan harga terjangkau.
Dengan mendaftar member, Anda juga akan mendapat harga khusus setiap pembeliannya. Caranya cukup dengan belanja minimum Rp300.000. Staf pegawainya juga ramah dan cekatan melayani pelanggan.
Tapi sebaiknya urungkan niat untuk pakai mobil karena parkir yang kurang memadai.
Alamat: Jl. Prof. Herman Yohanes No.106, Samirono, Caturtunggal, Kec. Depok, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55223
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Minggu (09.00–20.00)
Nomor Telepon: 0274 544719
2. JCO JCI Petshop
Toko hewan peliharaan ini menyediakan keperluan anabul Anda mulai dari makanan, vitamin, obat-obatan, accessories, dll dengan harga standar. Namun Anda berkesempatan mendapatkan harga hemat dengan mendaftar member.
Tempatnya nyaman ber-AC, serta tersedia praktik dokter profesional dengan tarif terjangkau.
Selanjutnya ada juga layanan grooming untuk perawatan biasa, maupun grooming untuk kulit yang berjamur.
Alamat: Jl. Kolonel Sugiyono No.124 B, Brontokusuman, Kec. Mergangsan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55153
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Minggu (08.00–21.00)
Nomor Telepon: 083869445566
3. Panda Pets and Care (Petshop & Praktek Dokter Hewan)
Petshop dan praktek dokter hewan ini menyediakan berbagai keperluan pet, mulai dari wet food, aksesoris dan dry food, pasir, dan sebagainya. Anda bisa belanja langsung ke toko maupun memanfaatkan fasilitas delivery order.
Selanjutnya ada juga layanan praktek dokter hewan yang melayani pemeriksaan kesehatan, rawat inap, pengobatan sampai tindakan operasi. Untuk yang tidak sempat berkunjung langsung, di sini juga tersedia fasilitas house call.
Untuk yang ingin grooming kucing atau anjing kesayangannya, sebelum tindakan dokter akan memeriksa apakah anabul Anda cukup sehat atau tidak untuk di-grooming.
Mengenai harga terbilang standar dan sesuai dengan pelayanannya.
Alamat: No.11, Jl. Munggur, Demangan, Gondokusuman, Yogyakarta City, Special Region of Yogyakarta 55221
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Minggu (09.00–21.00)
Nomor Telepon: 081338849257
4. Unipet Universal Petshop
Di kawasan Depok juga ada pet shop yang memberikan diskon khusus untuk member. Apalagi di sini produk keperluan hewan peliharaannya juga lengkap dari merek termurah sampai yang paling mahal, termasuk merek-merek yang sulit Anda temukan di tempat lain.
Di sini Anda juga bisa membeli aneka peralatan untuk kucing dan anjing sesuai selera karena ada banyak variasi.
Alamat: Jl. Demangan Baru No.16, Demangan Baru, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Minggu (08.00–21.00)
Nomor Telepon: 0274 586208
5. La Barong Pet Shop
Di sini kesan pet shop yang bau hewan akan segera sirna karena Anda justru melihat toko yang rapi, bersih, nyaman, dan harum. Pet shop ini juga cukup lengkap serta harganya lebih murah daripada tempat lain di sekitarnya.Â
Karyawannya juga ramah, melayani dengan senang hati dan ramah. Sementara produk utama di sini adalah pakan kucing atau anjing dalam kemasan penuh atau repacking.
Untuk yang ingin adopsi anjing, La Barong juga menyediakan berbagai jenis anakan anjing ras namun tidak ditempatkan di toko.
Pelayanannya secara umum cukup memuaskan, ramah dan sigap membantu customer. Selain itu pilihan pembayarannya juga beragam, bisa tunai, maupun non tunai dengan kartu debit.
Perlu Anda ingat bahwa lokasi parkir di pet shop ini terbatas terutama untuk mobil, jadi sebaiknya gunakan motor untuk kemari. Lokasi tokonya sendiri cukup strategis, yaitu tepat di ujung pertigaan antara Pasar Lempuyangan dan Jl. Tukangan.
Alamat: Jl. Tukangan No.37, Tegal Panggung, Kec. Danurejan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55212
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Sabtu (09.00–21.00), Minggu (10.00–21.00)
Nomor Telepon: 0274 588494
6. Saffron Petshop
Anda sudah berada di tempat yang tepat jika cari pet shop dengan harga jauh lebih terjangkau daripada tempat lain, dan menyediakan penjualan grosir. Sementara produk yang tersedia adalah makanan, pasir, dan aneka pernak-pernik kucing serta anjing.
Untuk tempatnya juga lumayan luas plus menyediakan parkir yang memadai. Tepatnya adalah di utara pasar Giwangan, cukup terjangkau karena berada di pinggir jalan raya.
Di sini customer dapat mengambil sendiri produk sesuai keinginan lalu tinggal membayar di kasir. Secara umum pelayanan memuaskan dan ramah, serta sigap membantu pelanggan.
Alamat: Jl. Imogiri Tim. No.125, Giwangan, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55163
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Minggu (08.00–21.00)
Nomor Telepon: 085747458888
7. MECHIN PETSHOP 1 – Pet Shop Bantul Terlengkap
Mechin Pet Shop menyediakan makanan kucing, anjing, hamster, kelinci, ikan, dll dengan harga sangat bersaing. Selain itu Anda juga bisa membeli kandang, baju, mainan dan sebagainya.
Di sini juga tersedia layanan delivery order dengan pemesanan via Whatsapp yang gratis ongkir untuk maksimal jarak 3 km.
Dari segi tempatnya juga cukup strategis, selain itu bersih dan rapi sehingga memudahkan customer untuk mencari produk yang mereka perlukan.
Mechin Pet Shop juga melayani grooming serta penitipan anjing dan kucing.
Alamat: Jl. Wates No 36 km. 2 No.32, kadipiro, Ngestiharjo, Kec. Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55184
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Sabtu (08.00–22.00), Minggu (08.00–21.00)
Nomor Telepon: 085743951515
8. Giant Pet Gallery
Pet store ini tempat yang tepat untuk belanja berbagai macam kebutuhan buat anjing dan kucing, seperti makanan, vitamin, obat, shampo, tempat makan, kandang, mainan, tali tuntun, dll.
Harganya juga cukup bersaing, lagipula di sini sering digelar promo atau diskon khusus.
Tempatnya dapat Anda jangkau dengan mudah dan sudah ada lahan parkir yang cukup memadai untuk motor dan mobil.
Fasilitas lainnya adalah klinik kesehatan oleh dokter hewan yang ramah, juga grooming untuk perawatan biasa, maupun grooming untuk mengatasi jamur. Untuk tarifnya sekitar Rp75.000.
Alamat: Jl. Kabupaten No.100, Nusupan, Trihanggo, Kec. Gamping, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55292
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Minggu (09.00–20.00)
Nomor Telepon: 0274 6412971
9. ROBO PETSHOP 1
Pet shop yang lengkap ini menyediakan berbagai macam kebutuhan hewan peliharaan, tidak hanya kucing dan anjing saja, tapi juga hamster dan ikan.
Barang-barang di rak sudah dilengkapi dengan harga, jadi customer tidak perlu bolak-balik bertanya. Harganya juga sangat terjangkau.
Di sini juga tersedia layanan grooming yang relatif murah, cukup Rp50.000-an saja. Menariknya, setelah grooming pemilik akan mendapatkan laporan kondisi hewan meliputi berat badan, kondisi bulu, ada jamur/parasit atau tidak, dll.
Alamat: Jl. Ngelarensari No.146, Ngropoh, Condongcatur, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Sabtu (08.30–21.30)
Nomor Telepon: 08562920330
10. MU Pet Shop Monjali
Untuk yang mencari pet shop Jogja terdekat di kawasan Monjali dan sekitarnya, MU Pet Shop paling recommended untuk Anda.
Barang-barangnya cukup komplit, wet food dan dry food dari berbagai merek mulai dari yang murah sampai yang mahal.
Ada juga stok pasir gumpal berbagai ukuran kemasan, snack/treat, underpad, kalung kucing, cat toy, kandang kucing besi, sampai pet cargo. Untuk layanan grooming-nya pun memuaskan dan profesional.
Pegawainya ramah-ramah dan bersedia menjawab pertanyaan customer dengan baik. Selain itu harga barang di sini lumayan bersaing daripada pet shop lain dan sering mengadakan promo.
perlu diketahui jika area depan pet shop sangat terbatas, sehingga hindari membawa mobil untuk berkunjung.
Alamat: Jl. Monumen Jogja Kembali No.76, Gemawang, Sinduadi, Kec. Mlati, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55284
Maps: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Minggu (09.00–22.00)
Nomor Telepon: 085743879777
Demikian daftar pet shop Jogja yang paling recommended untuk referensi Anda. Sekarang tinggal pilih saja sesuai kebutuhan. Untuk yang cari pet shop murah, ada Saffron Petshop, JCO JCI Petshop, atau Unipet.
Sementara untuk yang memerlukan layanan grooming, Anda bisa meluncur ke JCO JCI Petshop, Giant Pet Gallery, atau Robo Pet Shop.
Agar lebih praktis, Anda sebaiknya pilih pet shop terdekat dengan domisili misalnya ingin belanja banyak atau membawa anabul untuk dirawat.
Related posts:
- 10 Optik di Jogja Termurah, Terlengkap, dan Kualitas Terbaik
- 10 Pet Shop di Bandung Terlengkap dan Termurah
- 10 Pet Shop di Batam Terlengkap dan Termurah
- 10 Toko Frozen Food di Jogja Termurah, Lengkap, dan Berkualitas
- 10 Toko Aki di Jogja Terlengkap Siap Antar 24 Jam
- 10 Toko Frozen Food di Purwokerto Terlengkap dan Termurah
- 10 Toko Frozen Food di Solo Termurah, Terlengkap, dan Enak
- 10 Toko Sepeda di Jogja Termurah dan Terlengkap
- 10 Toko Komputer di Jogja Terlengkap Harga Termurah
- 10 Toko Furniture Mebel di Jogja Terlengkap dan Termurah