Belanja bahan kue merupakan salah satu hal yang sering dilakukan oleh ibu rumah tangga, pengusaha kuliner, penjual makanan, dan lain-lain. Termasuk juga di Tasikmalaya, untungnya ada banyak toko bahan kue yang lengkap dan murah di kota ini.
Apalagi momen-momen tertentu seperti menjelang ramadhan dan lebaran hari besar lainnya, kegiatan belanja bahan kue makin wajib dilakukan. Karena memang untuk menyambut hari raya perlu banyak membuat kue atau aneka makanan.
Jika Anda sedang mencari toko bahan kue yang lengkap di Tasik, kami sudah menyiapkan rekomendasinya.
Daftar Toko Bahan Kue di Tasikmalaya
Berikut ini adalah 10 toko bahan kue yang bisa menjadi solusi belanja kebutuhan baking Anda.
1. Toko Putera HS
Toko bahan kue dan roti yang lengkap dengan harga terjangkau di Cihideung, Tasikmalaya. Harga bahan-bahan kue di sini memang lebih murah dari beberapa TBK lainnya. Pilihan barangnya juga lengkap dan kualitasnya bagus. Selain itu, pelayanannya ramah dan cepat.
Alamat: Jl. Cihideung No.40, Yudanagara, Kec. Cihideung, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46121
Map: KlikDisini
Jam Buka: 08.00 – 18.00 (senin – sabtu), 08.00 – 11.00 (minggu)
No. Telpon: +(0265) 330559
2. Toko Rahayu Bahan Kue Plastik
Selanjutnya ada toko Rahayu. Rahayu merupakan toko plastik dan bahan kue yang lengkap di Tasik. Berbagai jenis bahan kue tersedia di sini, seperti:
- Tepung
- Butter
- Cream
- Coklat dan keju
- dan lain-lain
Tokonya sendiri besar dan nyaman. Kita bisa bebas memilih dan mencari sendiri barang yang dibutuhkan. Belanja jadi lebih nyaman dan leluasa.
Alamat: Jl. Cihideung No.33, Yudanagara, Kec. Cihideung, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46121
Map: KlikDisini
Jam Buka: 07.00 – 19.00 (senin – minggu)
No. Telpon: +6287725000024
3. Toko Bahan Kue & Plastik KARYA BERKAT
Pilihan bahan kue dan plastik di toko ini cukup komplit. Pelayanannya juga bagus, ramah dan bisa diajak konsultasi. Cocok untuk belanja kebutuhan membuat kue sehari-hari. Untuk harganya cukup standar, tidak beda jauh dengan TBK lainnya.
Alamat: Jalan Argasari, Ruko Argasari.1 B, Argasari, Kec. Cihideung, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46122
Map: KlikDisini
Jam Buka: 07.30 – 19.00 (senin – sabtu), 07.30 – 13.00 (minggu)
No. Telpon:
4. Toko Bina Karya – Toko Bahan Kue Tasikmalaya Terlengkap
Toko bahan kue terlengkap dan termurah di kota Tasikmalaya. Lokasinya di tengah kota, mudah dijangkau dari mana-mana. Toko ini memang salah satu yang terbesar dan paling lengkap. Tidak heran, toko ini selalu ramai pembeli.
Jika ingin belanja ke sini, sebaiknya sudah tahu apa saja yang akan dibeli atau sudah menyiapkan catatan. Karena di toko ini sistemnya bukan swalayan, tapi pembeli akan dilayani satu satu secara bergantian oleh karyawan. Jadi, memang terkadang cukup mengantri, apalagi saat ramai.
Alamat: Jl. Mitra Batik No.100, Cipedes, Kec. Cipedes, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46133
Map: KlikDisini
Jam Buka: 08.30 – 17.00 (senin – sabtu), minggu tutup
No. Telpon: (0265) 332162
5. Toko Subur Plastik
Subur plastik tidak hanya menjual plastik saja, tetapi juga berbagai jenis bahan kue. Untuk yang berada di sekitaran Tawang, toko ini adalah salah satu pilihan terbaik untuk belanja bahan kue serta aneka plastik. Harganya terjangkau dan pelayanannya baik.
Alamat: Jl. BKR No.99, Kahuripan, Kec. Tawang, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46115
Map: KlikDisini
Jam Buka: 07.00 – 18.00 (senin – sabtu), 10.00 – 17.00 (minggu)
No. Telpon:
6. Toko WenWen – Toko Bahan Kue Murah di Tasik
Toko Bahan Kue dan Kemasan favorit banyak orang di Tasikmalaya. Soal harga termasuk salah satu yang paling murah dan kualitas juga baik. Sebelum transaksi selesai biasanya suka ada checking item lagi selain oleh kasir, cukup makan waktu walaupun menghindari kesalahan. Karyawannya ramah, apalagi kasirnya.
Di sini ada bisa bebas pilih-pilih sendiri barang yang mau dibeli. Tempatnya nyaman dan barangnya tertata rapi.
Alamat: Jl. Sukalaya I No.6, Argasari, Kec. Cihideung, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46122
Map: KlikDisini
Jam Buka: 08.00 – 19.00 (senin – minggu)
No. Telpon: +6282117958585
7. Toko Insan
Toko bahan kue dan kimia yang cukup lengkap di wilayah Tasik kota. Rekomend buat yang suka bikin kue di rumah bisa belanja bahannya di sini. Toko ini melayani pembelian secara grosir dan eceran. Harganya terjangkau, bisa lebih murah jika membeli dalam jumlah banyak atau grosir.
Alamat: Jl. Cilembang, Cilembang, Kec. Cihideung, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46123
Map: KlikDisini
Jam Buka: 08.00 – 17.00 (senin – sabtu), 08.00 – 12.00 (minggu)
No. Telpon: +6281323650029
8. Toko P&G Tunggal Jaya
Tempat nyari perlengkapan dan bahan kue terkomplit di kota Tasikmalaya. Harga mungkin sedikit lebih tinggi daripada yang lain, tetapi tokonya ditata dengan sangat baik dan sangat mudah dan nyaman untuk mencari barang. Kualitas produknya juga benar-benar terjamin dan selalu stok baru. Varian produknya juga sangat lengkap, semua kebutuhan dan perlengkapan baking ada di sini.
Alamat: Jl. Cihideung No.30, Yudanagara, Kec. Cihideung, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46121
Map: KlikDisini
Jam Buka: 07.00 – 18.00 (senin – minggu)
No. Telpon: (0265) 330562
9. Toko Harum 99
Banyak yang suka belanja di toko Harum 99, alasannya karena barangnya lengkap dan yang punya toko serta karyawannya baik dan ramah. Toko ini menyediakan berbagai macam keperluan untuk membuat kue dengan harga murah dan berkualitas.
Alamat: Jl. Kamantren No.17, Manonjaya, Kec. Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat 46197
Map: KlikDisini
Jam Buka: 06.00 – 19.30 (senin – sabtu), 06.00 – 17.00 (minggu)
No. Telpon: +6287763764445
10. Toko Cako
Tempat perlengkapan bahan kue yang cukup lengkap dan tempatnya sangat enak buat belanja. Tokonya bersih dan barang-barang tertata rapi. Harga di sini cukup murah dan sering ada kelas memasak atau baking gratis.
Alamat: Jl. Bebedahan 1 No.128, Sukanagara, Kec. Purbaratu, Kab. Tasikmalaya, Jawa Barat 46196
Map: KlikDisini
Jam Buka: 07.00 – 19.00 (senin – sabtu)
No. Telpon: 081292040815
Baca juga: Toko Elektronik di Tasikmalaya
Demikian daftar toko bahan kue Tasikmalaya yang bisa menjadi rujukan Anda untuk beli aneka bahan kue dan plastik. Harga di TBK tersebut terjangkau dan barangnya lengkap. Kebutuhan kue seperti tepung, butter, cream, keju, coklat, dan lain-lain semuanya tersedia.
Silakan kunjungi toko bahan kue terdekat dari lokasi Anda saat ini.
Related posts:
- 10 Toko Elektronik di Tasikmalaya Termurah dan Terlengkap
- 10 Toko Bahan Kue Surabaya Murah dan Terlengkap
- 10 Toko Bahan Kue di Bandung Terbesar | Cibadak Antapani Online
- 10 Toko Bahan Kue Samarinda Lengkap dan Murah
- 10 Toko Bahan Kue Sidoarjo Murah, Grosir dan Eceran
- 8 Toko Komputer di Sukabumi yang Murah | Toko Laptop Terbaik
- 11 Toko Kue di Sukabumi yang Enak dan Murah
- 10 Toko Elektronik di Sukabumi yang Murah dan Lengkap
- 15 Toko Elektronik di Bandung Terlengkap dan Terpercaya
- 10 Toko Komputer di Tangerang Terlengkap dan Terpercaya