10 Kontraktor di Bali Terbaik dan Transparan

kontraktor bali terpercaya

Anda tinggal di Bali? Punya rencana bangun rumah hunian, hotel, atau bangunan komersil lain? Butuh info tenaga kontraktor di Bali yang terpercaya? Anda tak perlu risau karena ada beberapa perusahaan kontraktor yang bisa Anda jadikan referensi.

Ada 10 referensi perusahaan proyek konstruksi di Bali yang bisa Anda pilih sebagai rekomendasi. Mau tahu lebih detail? Simak daftar rekomendasi perusahaan konstruksi di Bali yang bisa menjadi bahan pertimbangan bagi Anda.

Daftar Kontraktor di Bali

Dari berbagai kontraktor terbesar di Bali, ada 10 yang menjadi rekomendasi dan patut untuk Anda pertimbangkan. Berikut uraian daftar pilihannya.

1. Studio Lumbung Architect (SLA)

Terletak di kawasan Kab. Badung, Studio Lumbung Architect (SLA) adalah rekomendasi pertama untuk Anda yang butuh jasa pemborong di Bali.

Pelayanan yang sangat profesional dan responsif tentu menjadi salah satu nilai plus tersendiri di mata para klien.

Apalagi, pelayanan di SLA sendiri juga mencakup berbagai pengerjaan proyek untuk skala menengah hingga proyek skala besar.

Di sisi lain, proyek pembangunan di sini juga meliputi pembangunan konstruksi rumah, renovasi rumah, pembuatan gedung atau perkantoran maupun proyek hotel/penginapan.

Alamat: Selaras Residence, Jl. Raya Sading No.18, Sading, Kec. Mengwi, Kabupaten Badung, Bali 80351
Map: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Jumat (09.00 – 17.00), Sabtu dan Minggu (Tutup)
No. Telpon: 0859106532925

2. Haven Contractor

Kemudian, Anda juga bisa memilih Haven Contractor sebagai salah satu rekomendasi perusahaan konstruksi terpercaya di Bali.

Perusahaan ini menerima berbagai proyek, baik proyek pembangunan bangunan baru maupun renovasi rumah maupun gedung.

Pengerjaannya pun juga sangat gesit dan selalu transparan. Terutama saat pembelian barang material berkualitas.

Sementara itu di sisi lain, di sini juga menerima layanan pembuatan desain arsitektur yang bisa menjadi konsep awal konstruksi.

Alamat: Gg. Ikan Mas No.3X, Sesetan, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali 80223
Map: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Sabtu (08.00 – 16.30), Minggu (Tutup)
No. Telpon: 085739936888

3. Upadana Semesta

Butuh kontraktor Denpasar? Anda bisa memilih Upadana Semesta sebagai pilihan utama dalam mengerjakan proyek konstruksi.

Kontraktor yang berada di kawasan Renon, Kota Denpasar ini menerima segala proyek. Baik untuk proyek bangunan baru maupun renovasi bangunan.

Lebih dari itu, proyek yang dikerjakan pun juga cukup luas, meliputi proyek skala besar maupun skala menengah.

Tak heran jika perusahaan ini sering menjadi rujukan untuk pengerjaan proyek rumah hunian maupun tempat usaha.

Alamat: Jl. Tukad Badung XVIII C No.3, Renon, East Denpasar, Denpasar City, Bali 80226
Map: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Jumat (08.00 – 17.00), Sabtu (08.00 – 14.00), Minggu (Tutup)
No. Telpon: 03614783299

4. PT. Tunas Jaya Sanur

Berikutnya Anda juga bisa mempertimbangkan untuk memilih kontraktor PT. Tunas Jaya Sanur sebagai pemborong untuk pengerjaan proyek di area Bali.

Sebagai informasi, PT. Tunas Jaya Sanur ini hadir sebagai salah satu kontraktor besar yang biasanya melayani pemasangan paving untuk jasa marga atau proyek proyek besar.

Tak hanya itu, beberapa proyek pembuatan bangunan konstruksi pun juga sering menjadi proyek yang diterima perusahaan ini.

Transparan dan responsif tentu menjadi salah satu aspek yang menjadikan perusahaan konstruksi di Bali ini menjadi pilihan utama.

Alamat: Sanur, Jl. Bypass Ngurah Rai No.52XX, Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Bali, 80361
Map: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Jumat (08.00 – 17.00), Sabtu dan Minggu (Tutup)
No. Telpon: 0361288691

5. Agora Design Bali

Selanjutnya, ada Agora Design Bali yang turut serta hadir sebagai salah satu kontraktor yang menyediakan layanan konstruksi lengkap.

Salah satu yang jadi andalan adalah layanan pembuatan desain arsitek untuk rumah minimalis maupun untuk konsep desain gedung/perkantoran.

Tak hanya jasa desain saja, Agora Design Bali juga turut serta menyediakan jasa kontraktor untuk membangun rumah hunian maupun kantor dengan pengerjaan yang sangat rapi.

Namun, karena sebagai spesialis desain arsitektur, tentu perusahaan ini lebih cocok Anda jadikan referensi untuk kebutuhan pembuatan konsep desain konstruksi bangunan minimalis untuk rumah hunian.

Alamat: Jl. Sekar Tunjung XII No.10X, Kesiman Kertalangu, Kec. Denpasar Tim., Kota Denpasar, Bali 80237
Map: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Jumat (09.00 – 17.00), Sabtu (09.00 – 14.00), Minggu (Tutup)
No. Telpon: 081949004030

6. Bali Mude Arsitek dan Kontraktor

Bali Mude menjadi salah satu dari sekian banyak kontraktor yang turut serta menawarkan jasa arsitek profesional.

Sangat cocok sekali bagi Anda yang membutuhkan jasa desain arsitektur mengingat perusahaan kontraktor ini memiliki cukup banyak konsep dan ide unik.

Pengerjaannya pun sangat rapi dan detail. Termasuk juga pada proses pembuatan bangunannya pun juga responsif dan cepat tanggap. Sehingga, proyek apapun, baik skala besar maupun kecil selalu selesai tepat waktu.

Alamat: Jl. Mahendradatta Selatan No.7B, Pemecutan Klod, Kec. Denpasar Bar., Kota Denpasar, Bali 80119
Map: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Jumat (09.00 – 18.00), Sabtu (09.00 – 13.00), Minggu (Tutup)
No. Telpon: 081237947089

7. Griya Cipta Pradhana

Hadir sebagai salah satu CV kontraktor terpercaya di Baliu, Griya Cipta Pradhana pun menjadi pilihan yang bisa jadi rujukan untuk Anda.

Alasannya, pelayanan di sini sangat responsif, edukatif, dan lengkap. Dengan kata lain, segala yang berkaitan dengan pembangunan proyek bangunan, akan dibantu secara maksimal oleh tim CV ini.

Tak hanya itu, perusahaan ini juga melayani jasa pembuatan gambar desain bangunan arsitektur modern yang bisa menjadi patokan awal.

Adapun saat proses pengerjaan proyek konstruksinya pun juga sangat cepat dan rapi.

Alamat: Jl. Pidada III No.8, Ubung, Kec. Denpasar Utara, Kota Denpasar, Bali 80361
Map: Klik Disini
Jam Buka: Setiap Hari (08.00 – 22.00)
No. Telpon: 081238610811

8. Winakara Bali

Sementara itu, ada lagi jasa kontraktor di area Bali yang menyediakan layanan pembuatan desain arsitektur nan unik. Tak lain yaitu Winakara Bali.

Kontraktor ternama yang kantornya berada di area Denpasar Timur ini memang secara spesifik melayani pembuatan sketsa arsitektur dalam bentuk desain bangunan.

Meski demikian, kontraktor Winakara Bali sendiri juga menerima layanan pembangunan proyek bangunan hunian maupun bangunan besar.

Alamat: Jl. Sekar Tunjung XVI No.216, Kesiman Kertalangu, Kec. Denpasar Tim., Kota Denpasar, Bali 80237
Map: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Jumat (09.00 – 20.00), Sabtu (09.00 – 19.00), Minggu (Tutup)
No. Telpon: 081337028887

9. CV. Adi Jaya Utama

Bergerak ke kontraktor lain, ada CV. Adi Jaya Utama yang turut serta hadir melengkapi kebutuhan akan layanan konstruksi bangunan.

Anda bisa menjadikan CV ini sebagai referensi untuk proyek pembuatan desain rumah hunian maupun bangunan lain skala menengah.

Penanganan profesional yang sigap dan transparan menjadikan CV ini sering jadi pilihan utama untuk pengerjaan berbagai proyek bangunan.

Alamat: JL. By Pass Ngurah Rai 473 Denpasar 80222, Pesanggaran, Denpasar Selatan, Denpasar City, Bali 80237
Map: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Sabtu (08.00 – 17.00), Minggu (Tutup)
No. Telpon: 0361724409

10. Mayloubalibuilder

Bergerak pada pilihan akhir, Mauloubalibuilder pun turut serta hadir menjadi salah satu kontraktor terpercaya dan populer di Bali.

Melayani pembuatan aneka jenis proyek bangunan untuk rumah hunian maupun berbagai macam bangunan untuk gedung maupun perhotelan.

Pelayanan ramah dan selalu mengedepankan kebutuhan para klien tentu menjadi alasan kenapa kontraktor ini sering jadi pilihan utama.

Adapun pelayanan yang ada di sini meliputi pembangunan proyek rumah hunian, kios, maupun tempat usaha skala menengah.

Alamat: Jl. I Gusti Ngurah Rai No.66, Mengwi, Kec. Denpasar Bar., Kabupaten Badung, Bali 80351
Map: Klik Disini
Jam Buka: Senin – Jumat (09.00 – 17.00), Sabtu (09.00 – 15.00), Minggu (Tutup)
No. Telpon: 081238238473

10 daftar di atas sudah barang tentu menjadi pilihan terbaik yang bisa Anda jadikan referensi dalam mencari berbagai kontraktor di Bali.

Di samping itu, Anda pun juga bisa memilih mana jasa kontraktor terdekat yang masih berada di area Bali sebagai bahan pertimbangan.

WhatsApp
Facebook
Twitter

Tinggalkan komentar