Menjaga gigi tetap sehat adalah tantangan yang tidak semua orang bisa hadapi. Sebagian dari Anda justru cukup lalai dalam menjaga kesehatan gigi, yang membuat Anda harus mengunjungi dokter gigi Malang untuk melakukan perawatan gigi.
Untuk memastikan hasil perawatan memuaskan dan sebanding dengan harga yang Anda bayar, pilihlah dokter gigi yang terjamin kemampuannya. Anda bisa mengikuti rekomendasi tempat perawatan gigi berikut ini apabila belum memiliki dokter gigi langganan.
Daftar Dokter Gigi di Malang
Sepuluh klinik di bawah ini menyediakan perawatan dan perbaikan gigi, seperti tambal gigi, cabut gigi, bleaching gigi, hingga scaling gigi. Dokter yang bertugas sudah ahli di bidangnya, sehingga bisa mengatasi berbagai permasalahan gigi Anda.
1. Dokter Hitz–Dental Aesthetic
Rekomendasi pertama adalah Dokter Hitz yang tempatnya bisa Anda jangkau dengan mudah. Treatment gigi yang tersedia di sini beragam, mulai dari tambal aesthetic, pemasangan gigi tiruan, scaling, hingga bleaching gigi.
Anda bisa reservasi melalui kontak yang tersedia untuk menentukan jadwal. Lalu, meski ruangannya tidak begitu luas, tempat ini tetap nyaman untuk pasien. Hal itu juga didukung oleh dokter gigi yang ramah, sabar, dan komunikatif dalam melayani pasien.
Dokter akan memberikan edukasi mengenai permasalahan gigi dan solusinya sehingga pasien bisa menghindari masalah yang sama di masa depan. Untuk tarif treatment di sini pun relatif terjangkau dan sebanding dengan kualitas yang Anda dapatkan.
Alamat: Jl. Bend. Sigura-Gura Barat No.2, Sumbersari, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65145
Maps: Klik di sini
Jam Buka: 09.00–21.00
Nomor Telepon: 0895395333008
2. SMO Dental Care
Selanjutnya, ada SMO Dental Care yang menyediakan layanan gigi lengkap untuk segala kalangan mulai dari anak-anak hingga dewasa. Tersedia treatment seperti bleaching, veneer, pemasangan kawat gigi, hingga pemasangan crown gigi.
Anda bisa reservasi online dengan nyaman karena admin responsif. Lalu, pelayanan dokter serta perawat tidak mengecewakan karena kooperatif dan komunikatif. Kinerja dokter saat melayani juga cekatan dan informatif.
Alamat: Jl. Kalpataru No.33, Jatimulyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65141
Maps: Klik di sini
Jam Buka: 09.00–21.00
Nomor Telepon: 08113822726
3. Sobat Gigihku
Klinik dokter gigi bernama Sobat Gigihku berlokasi di Mojolangu. Macam-macam treatment gigi tersedia di sini, mulai dari pembuatan gigi palsu, bleaching gigi, penambalan gigi, sampai dengan pembersihan karang gigi.
Bagi Anda yang punya gigi berlubang dan harus cabut gigi, tidak perlu merasa takut bila mencabutnya di sini. Sebab dokter dan perawat menyambut pasien dengan baik dan ramah. Sesi konsultasi pun juga berjalan dengan informatif dan kooperatif.
Untuk lokasi klinik cukup strategis, jadi dapat Anda jangkau dengan mudah. Klinik gigi ini juga menyediakan berbagai promo menarik yang bisa Anda pakai agar treatment gigi jadi lebih untung.
Alamat: Jl. Soekarno Hatta Indah No.C1, Mojolangu, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65142
Maps: Klik di sini
Jam Buka: 09.00–21.00
Nomor Telepon: 081219808885
4. Sarlita Dental Care
Tempat perawatan gigi berikutnya adalah Sarlita Dental Care yang ada di daerah Tunggulwulung. Anda bisa menjadikan tempat ini langganan untuk kontrol gigi rutin karena tersedia promo setiap bulannya, jadi pengeluaran bisa lebih hemat.
Perawatan dan perbaikan gigi yang tersedia variatif, mulai dari veneer, scaling, pemasangan behel, hingga gigi palsu. Dokter dan perawat di klinik ini pun melayani dengan ramah, komunikatif, serta kooperatif.
Alamat: Jl. Akordion Timur No.172, Tunggulwulung, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65143
Maps: Klik di sini
Jam Buka: Senin–Sabtu (08.00–20.00), Minggu (10.00–20.00)
Nomor Telepon: 085100057422
5. NDC Esthetic Dental Clinic
Untuk Anda yang memiliki masalah gigi tidak rata dan ingin memasang kawat gigi, tempat ini termasuk salah satu andalannya. Tersedia opsi behel self ligating merek Damon yang terjamin kualitasnya.
Behel jenis self ligating tidak sesakit behel biasa dan progresnya akan terlihat lebih cepat. Anda juga hanya harus kontrol ke klinik dua sampai tiga bulan sekali karena pemeliharaan behelnya tidak sulit.
Dokter yang bertugas memasang behel pun melayani dengan ramah dan komunikatif. Anda tidak perlu sungkan bertanya karena akan dijabarkan dengan detail mengenai prosesnya.
Alamat: Jl. Sunan Kalijaga No.31, Dinoyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65149
Maps: Klik di sini
Jam Buka: Senin–Jumat (08.00–22.00), Sabtu (08.00–20.00), Minggu (10.00–16.00)
Nomor Telepon: (0341) 5024085
6. ConfiDental
Tidak kalah kualitasnya dengan klinik gigi lain, ConfiDental bisa Anda coba saat butuh perbaikan gigi. Mulai dari implant gigi, veneer gigi, tambal gigi, hingga pemasangan kawat gigi bisa Anda lakukan di sini.
Pelayanan dari pegawai serta dokter gigi yang bertugas ramah, informatif, serta komunikatif. Sebagai pasien, Anda tidak akan bingung karena pasti mendapatkan penjelasan mengenai prosedur gigi yang dilakukan.
Anda bisa reservasi terlebih dahulu untuk menghindari antrean. Admin responsif sehingga menjamin proses administrasi lebih lancar. Untuk tarif treatment di sini pun relatif bersahabat, terutama bila Anda memakai promo yang tersedia.
Alamat: Jl. Sigura – Gura, Sumbersari, Kec. Sukun, Kota Malang, Jawa Timur 65149
Maps: Klik di sini
Jam Buka: Senin–Sabtu (09.00–21.00), Minggu (09.00–13.00)
Nomor Telepon: 082143180437
7. iSmile Family Dental Care
Pilihan klinik dokter gigi Semarang ini ada di wilayah Mojolangu. Anda bisa melakukan segala jenis treatment untuk anak-anak hingga dewasa. Terdapat treatment cabut gigi, scaling gigi, tambal gigi, sampai dengan treatment orthodontic.
Klinik iSmile menyediakan ruang tunggu yang nyaman untuk pasien yang lengkap dengan playground anak-anak. Lalu, ada kamar mandi hingga tempat salat yang terjaga kebersihannya.
Untuk pelayanan dari dokter hingga perawatnya sendiri tidak mengecewakan karena kooperatif dan ramah. Anda bisa sekaligus konsultasi ketika treatment, jadi paham cara menjaga gigi yang lebih baik.
Lokasi klinik berada di pinggir jalan, sehingga tidak sulit untuk ditemukan.
Alamat: Jl. Puncak Borobudur, Mojolangu, Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65142
Maps: Klik di sini
Jam Buka: 10.00–20.30
Nomor Telepon: 081334883845
8. Klinik Gigi B Dental
Buka setiap hari dari pagi hingga malam, klinik ini bisa Anda jadikan tempat pemeriksaan gigi rutin keluarga. Selain kontrol dan cek kesehatan gigi, tersedia pula treatment lain seperti perawatan saluran akar gigi hingga pembuatan mahkota gigi.
Untuk dokter dan perawat yang bertugas pun tidak mengecewakan karena mengutamakan kepuasan pelanggan. Anda akan mendapatkan informasi mengenai treatment secara detail dan jelas.
Kebersihan klinik terjaga serta fasilitasnya mumpuni, jadi nyaman untuk pasien yang ingin melakukan treatment. Bila ingin lebih hemat, cek ketersediaan promo treatment saat melakukan reservasi.
Alamat: Jalan Danau Kerinci E1 C20B, Lesanpuro, Kec. Kedungkandang, Kota Malang, Jawa Timur 65139
Maps: Klik di sini
Jam Buka: Senin–Jumat (08.00–20.00), Sabtu (08.00–18.00), Minggu (11.00–17.00)
Nomor Telepon: 087855460399
9. E Dental Care
Berlokasi di Blimbing, tempat periksa gigi ini menerima berbagai permintaan treatment gigi. Ada bleaching gigi, pemasangan behel gigi, sampai dengan operasi gingivektomi. Kinerja dokter yang bertugas tidak perlu diragukan karena detail dan telaten.
Kemudian, Anda bisa konsultasi secara gratis sebelum melakukan treatment. Untuk pembayaran, E Dental Care bekerja sama dengan berbagai asuransi sehingga Anda bisa konfirmasi saja apakah asuransi yang Anda ikuti bisa dipakai di sini atau tidak.
Alamat: Jl. Sanan No.12, Purwantoro, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur 65126
Maps: Klik di sini
Jam Buka: Senin–Sabtu (10.00–20.00), Minggu tutup
Nomor Telepon: 081288364747
10. HD SMILE – Praktek Dokter Gigi Malang
Jika Anda tidak percaya diri karena gigi berkarang, kunjungi praktik dokter gigi Malang bernama HD SMILE ini untuk melakukan scaling gigi. Lokasinya bisa Anda temukan dengan mudah karena terletak di pinggir jalan.
Lakukan reservasi online agar tidak lama antre dengan menghubungi kontak yang tertera, lalu akan ditanggapi oleh admin yang responsif. Ketika jadwal treatment tiba, dokter gigi yang bertugas akan melayani Anda dengan ramah dan sabar.
Proses treatment pun didokumentasikan sehingga Anda sebagai pasien bisa tahu perbandingan sebelum dan sesudah treatment. Hasilnya terjamin memuaskan sesuai ekspektasi, serta sebanding dengan harganya yang relatif bersahabat terutama bila memakai promo.
Alamat: Sebrang Pesen Kopi, Jl. Sunan Kalijaga Ruko No.6A, Dinoyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65149
Maps: Klik di sini
Jam Buka: 09.00–21.00
Nomor Telepon: 0895621350302
Itulah daftar referensi dokter gigi Malang yang bisa Anda jadikan langganan apabila butuh tempat untuk cek kesehatan gigi secara rutin. Setiap praktik dokter gigi memiliki ciri khas tersendiri, jadi tinggal Anda pilih sesuai kebutuhan.
Bila ingin lebih praktis, pilih dokter gigi terdekat dengan lokasi rumah Anda. Seperti SMO Dental Care yang cocok untuk Anda yang rumahnya berada di Jatimulyo. Klinik ini memiliki dokter berkualitas dengan layanan gigi lengkap yang menerima pasien dari berbagai kalangan.
Related posts:
- 10 Dokter Kandungan di Malang Berkualitas dan Terpercaya
- 10 Dokter THT di Malang Terbaik dengan Peralatan Terlengkap
- 10 Jasa Wedding Organizer di Malang Terpercaya dan Berkualitas
- 10 Cuci Mobil di Malang yang Ekonomis dan Berkualitas Prima
- 10 Jasa Cuci Sepatu di Malang Berkualitas dan Terjamin Bersih
- 10 Dokter Gigi di Kediri Terbaik dan Terlengkap
- 10 Rekomendasi Dokter Kulit dan Kelamin di Malang Terbaik
- 10 Rekomendasi Dokter Anak di Malang Terbaik, Biaya Terjangkau
- 10 Rekomendasi Salon di Malang, Perawatan Terlengkap
- 10 Dokter Gigi di Semarang Terbaik dan Berkualitas