Bagi Anda yang sedang mencari solusi untuk masalah pendengaran, hidung, dan tenggorokan, memilih dokter THT yang tepat sangatlah penting untuk menentukan keberhasilan penyembuhan dan terapi berikutnya. Di kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan terdapat beberapa dokter spesialis THT yang terkenal karena keahlian dan kualitas pelayanannya. Berikut pilihan dokter THT di Banjarmasin terbaik untuk Anda.
Kesehatan THT Anda adalah hal terpenting, dan pemilihan dokter yang tepat akan memberikan pengalaman perawatan yang optimal.
Rekomendasi Dokter THT di Banjarmasin
Tidak perlu berlama lagi, kami harap informasi berikut ini dapat membantu Anda yang sedang mencari dokter THT terbaik di Banjarmasin.
1. dr. Elvi Syahrina F, Sp THT-KL- Praktek Dokter THT Terbaik Banjarmasin Tengah
Praktek Dokter THT dr. Elvi Syahrina berada di kawasan Banjarmasin Tengah. Dokternya sangat terlatih, sabar, dan tidak pelit memberikan informasi kepada pasien. Selama melakukan tindakan medis, beliau tidak hanya memperhatikan permukaan masalah, melainkan dengan sabar mencari akar masalah yang mendasarinya.
Dokter spesalis Elvi juga selalu menjelaskan secara rinci penyebab dan jenis penyakit yang dialami pasien.
Untuk biaya pengobatan dan konsultasinya termasuk terjangkau. Bisa dikatakan dokter ini termasuk salah satu yang terbaik di Banjarmasin. Jika ingin berkonsultasi, disarankan untuk mendaftar setidaknya satu jam sebelum praktek dimulai.
Alamat:Â Jl. Mayjen Sutoyo S No.136 RT 36, Tlk. Dalam, Kec. Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Map: klik di sini
Jam buka: 18.00–21.00 Minggu libur.
Nomor telepon:Â 085210009113
2. Dokter Ida Bagus Ngurah Swabawa. SpTHT- Dokter THT Terpercaya
Selanjutnya, Dokter Ida Bagus Ngurah Swabawa merupakan salah satu dokter THT yang terkenal di Banjarmasin. Dokter ini punya personal yang ramah, profesional, dan juga rendah hati. Beliau siap untuk mengatasi berbagai masalah THT, termasuk perawatan telinga yang kotor.
Untuk pelayanan Dokter Ida Bagus Ngurah Swabawa sangat memuaskan, baik oleh dokter sendiri maupun oleh asistennya. Selain itu, dokter Ida juga peduli terhadap pasien, terutama anak-anak.
Alamat:Â Klinik Spesiali Suaka Insan, Jl. Zafri Zam Zam No.60, Belitung Sel., Kec. Banjarmasin Bar., Kota Banjarmasin.
Map: klik di sini
Nomor telepon:Â 0511 3367187
3. Dr. Nur Qomariah, M. Kes, Sp. Tht
Dr. Nur Qomariah, M. Kes, Sp. THT adalah seorang dokter spesialis THT perempuan yang penuh energi dan berdedikasi tinggi untuk memberikan layanan terbaik kepada pasiennya. Beliau punya kebiasaan menjelaskan dengan detail tanpa perlu ditanya, bahkan dengan orang awam sekalipun.
Tempat praktik Dr. Nur Qomariah memberikan kenyamanan dengan pegawainya ramah, dan biayanya juga lebih terjangkau tergantung dari keluhan yang dialami pasien.
Alamat:Â Harmony Clinic, Jl. Beruntung Jaya No.21, Sungai Baru, Kec. Kertak Hanyar, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan.
Map: klik di sini
Jam buka: 18.00–22.00 Minggu libur.
Nomor telepon:Â 085252464040
4. dr. H. Alex Syamsuddin, Sp.THT-KL
dr. H. Alex Syamsuddin, Sp.THT-KL adalah seorang otolaryngologist yang berpraktik di Klinik Spesialis Garuda Estetika Veteran, RSUD Sultan Suriansyah, dan RS TPT (dr. Soeharsono) Banjarmasin. Beliau terkenal dengan keahliannya dalam memberikan pengobatan THT secara maksimal.
Selain ramah dalam berkomunikasi dengan pasien, dr. Alex juga memberikan perawatan THT yang profesional dan juga efektif.
Alamat:Â Jl. Veteran No.53, Melayu, Kec. Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin.
Map: klik di sini
Jam buka: 19.30–21.30 Sabtu,16.30–17.30 Minggu libur.
Nomor telepon:Â 0511 3263999
5. Klinik Kinibalu- dr. Hamita, Sp.THT-KL, dr. Noor Laila Hajati, Sp.THT
Selanjutnya, Klinik Kinibalu adalah sebuah klinik kesehatan terpadu dengan beberapa layanan spesialis salah satunya khusus THT, yang ditangani langsung oleh dr. Hamita, Sp.THT-KL dan dr. Noor Laila Hajati, Sp.THT. Klinik ini melayani pasien umum mapun BPJS.
Dokternya dapat menangani beberapa tindakan medis seperti : operasi sinus, audiometri, tonsilektomi, operasi tumor leher dll. Untuk informasi jadwal praktek dokter THT nya, bisa menghubungi nomor admin di bawah, karena jadwal dapat berubah sewaktu-waktu.
Alamat:Â Jl. Kinibalu No.35, Tlk. Dalam, Kec. Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin.
Map: klik di sini
Jam buka: dr. Hamita Senin-Jumat 18.00 – 21.00
Nomor telepon:Â 08115044524
6. dr. Rina Desdwi Utami Sutarinda, Sp.THT-KL- Bedah THT Banjarmasin
Dr. Rina Desdwi, seorang dokter spesialis THT-KL, yang saat ini aktif dalam memberikan pelayanan medis kepada pasien di Siloam Hospitals Banjarmasin. Beliau mempunyai keahlian dan minat klinis dalam bidang THT atau Otorhinolaryngology. Beberapa prosedur yang Dr. Rina Desdwi dapat lakukan meliputi tes pendengaran, konsultasi THT, bedah THT, dan ekstraksi korpus alienum THT (pengangkatan benda asing pada THT).
Biaya konsultasi dr. Rina Desdwi Utami Sutarinda, Sp.THT-KL dimulai dari Rp150.000, namun biaya tersebut belum termasuk tindakan lain dan biaya administratif yang mungkin diperlukan oleh rumah sakit atau klinik.
Alamat: Siloam Hospitals Banjarmasin Jl. A. Yani No.6, Sungai Baru, Kec. Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin.
Map: klik di sini
Jam buka: Kamis, Jumat, Sabtu 14.00-15.00
Nomor telepon:Â 0511 7903700
7. dr. Rusina Hayati, Sp.THT-KL
Rekomendasi selanjutnya, dr. Rusina Hayati, merupakan dokter spesialis Telinga Hidung Tenggorok Kepala Leher (THT-KL), yang saat ini memberikan layanan medis di Siloam Hospitals Banjarmasin.
Dr. Rusina Hayati dapat memberikan konsultasi mengenai masalah Telinga, Hidung, dan Tenggorokan, serta melakukan tindakan bedah THT, irigasi telinga, dan lain sebagainya. Biaya konsultasi dimulai dari Rp150.000.
Alamat: Siloam Hospitals Banjarmasin Jl. A. Yani No.6, Sungai Baru, Kec. Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin.
Map: klik di sini
Jam buka:Â Senin-Rabu 15:00 – 16:45
Nomor telepon:Â 0511 7903700
8. dr. Winda Safitri, Sp.THT-KL
Dr. Winda Safitri, adalah seorang dokter spesialis THT-KL. Dokter Winda melayani pasien di 2 rumah sakit di Banjarmasin. Saat ini, Beliau tersedia di RSUD Dr. H. Moch. Ansari Saleh Banjarmasin dan rumah sakit Sari Mulia Banjarmasin.
Perlu diperhatikan bahwa informasi jadwal dokter dan lokasi praktik dr. Winda Safitri, Sp.THT-KL dapat berubah sewaktu-waktu. Maka dari itu, disarankan untuk menghubungi bagian informasi di rumah sakit terkait agar bisa konsultasi dengan dokter di waktu yang tepat.
Alamat: RSUD dr. H. Moch. Ansari Saleh. Jl. Brig Jend. Hasan Basri No.1, Alalak Utara, Kec. Banjarmasin Utara, Kota Banjarmasin.
Map: klik di sini
Jam buka: 24 jam
Nomor telepon:Â 0511 6710000
9. Dr. dr. Achmad Rofii, Sp.THT-KL
Selanjutnya, dokter Achmad Rofii, seorang spesialis Telinga Hidung Tenggorokan Kepala Leher (THT-KL) dengan gelar dr. Sp.THT-KL, menjalankan praktik medis di beberapa lokasi di Banjarmasin. Beliau melayani pasien di Rumah Sakit Sari Mulia Banjarmasin, RSUD Ulin Banjarmasin, dan rumah sakit Khusus Bedah (RSKB) Banjarmasin Siaga.
Karena jadwal praktiknya berbeda-beda dan sering berubah di tiga rumah sakit yang berbeda, disarankan agar pasien menghubungi nomor telepon rumah sakit terkait untuk mendapatkan informasi temu janji lebih lanjut.
Alamat:Â Jalan A. Yani Km. 2,5 No. 43, RW.05, Sungai Baru, Kec. Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin.
Map: klik di sini
Jam buka: 24 jam
Nomor telepon: 0511 3252180
10. dr. Akun Wahyudi Sulistianto, Sp.THT-KL
dr. Akun Wahyudi Sulistianto, Sp. THT-KL adalah seorang spesialis telinga, hidung dan tenggorok
yang saat ini berpraktik di Ciputra Mitra Hospital Banjarmasin. Beliau termasuk dokter senior yang siap membantu Anda dalam mengatasi masalah pada THT.
Jika Anda ingin membuat temu janji dengan dr. Akun disarankan menghubungi terlebih dahulu melalui nomor Whatsapp 078033212250, dan pastikan Anda mengetahui jadwal prakteknya sesuai dengan yang kami cantumkan di bawah ini!
Alamat: Komplek Citra Land Jalan Ahmad Yani KM. 7,8 Manarap Lama, Pemurus Dalam, Kec. Kertak Hanyar, Kota Banjarmasin.
Map: klik di sini
Jam buka: Senin-Sabtu, 10:00-11:00
Nomor telepon: 0511 6743999
Memilih dokter THT di Banjarmasin bisa jadi hal yang sulit, karena terdapat banyak pilihan dokter yang bagus. Namun Anda dapat mempertimbangkan dari segi lokasi terdekat, atau tarif yang terjangkau untuk Anda.
Anda juga disarankan untuk menghubungi langsung dokter THTÂ terdekaat, jika permasalahan pada telinga, hidung dan tenggorokan Anda kian menggangu.
Related posts:
- 10 Rekomendasi Dokter Anak di Banjarmasin Terbaik
- 10 Dokter Hewan di Banjarmasin dengan Penanganan Terbaik
- 10 Dokter Kandungan di Banjarmasin Profesional dan Terpercaya
- 10 Barbershop di Banjarmasin Terpercaya dan Kualitas Terbaik
- 10 Rekomendasi Dokter THT di Samarinda Terpercaya
- 10 Dokter Gigi di Balikpapan Terpercaya dan Kualitas Terbaik
- 10 Rekomendasi Dokter THT di Kediri Terbaik
- 10 Rekomendasi Dokter THT di Batam Terbaik
- 10 Rekomendasi Dokter Gigi di Sidoarjo Terbaik
- 10 Rekomendasi Dokter THT di Cirebon Terbaik dan Terpercaya