Saat Anda butuh transportasi untuk membawa rombongan besar, jangan bingung dan segera cari sewa bus pariwisata Semarang. Jenis transportasi yang tersedia adalah bus pariwisata dengan kapasitas penumpang puluhan hingga 60 orang.
Tipe bus pariwisata juga bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan. Terdapat bus pariwisata tipe luxury dengan toilet pribadi di dalam bus, cocok untuk Anda yang mencari kenyamanan ekstra saat perjalanan jauh.
Untuk memudahkan Anda menemukan sewa bus pilihan, mari simak rekomendasinya berikut ini.
Daftar Sewa Bus Pariwisata di Semarang
Kami merangkum sepuluh sewa bus berkualitas yang menyediakan paket sewa terlengkap serta tersedia 24 jam. Masing-masing tempat sewa juga memiliki syarat dan ketentuan sewa yang berbeda, sehingga Anda tinggal memilih yang cocok dengan preferensi Anda saja.
1. Global Transport
Sudah beroperasi dari tahun 2001, Global Transport merupakan penyedia bus pariwisata yang bisa Anda percaya. Varian bus yang tersedia lengkap, mulai dari bus medium berkapasitas 33 hingga 37 kursi sampai dengan bus besar berkapasitas 45 hingga 60 kursi.
Tarif untuk bus medium mulai dari Rp 750 ribu untuk pemakaian 6 jam. Sedangkan, untuk bus besar tarifnya adalah Rp 1 juta. Tarif tersebut sudah termasuk sopir dan bahan bakar, dengan fasilitas interior bus seperti air conditioner hingga karaoke.
Khusus untuk bus besar, Anda juga bisa menikmati fasilitas toilet pribadi di dalam bus. Jadi, tarif yang terpasang memang sebanding dengan fasilitas yang Anda dapatkan. Kondisi bus pun prima karena menerima perawatan harian.
Alamat: Jl. Raya Beringin, Kec.Bringin, Ngaliyan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50181
Maps: Klik di sini
Jam Buka: 06.00–24.00
Nomor Telepon: 087839991000
2. Ranggawisata – Sewa Bus Pariwisata 24 Jam
Ranggawisata merupakan anak perusahaan dari Ranggawarsita Tour yang sudah beroperasi di industri bus pariwisata sejak 2013. Anda bisa menyewa bus untuk kebutuhan transportasi berbagai kegiatan, seperti manasik haji sampai dengan wisata rohani.
Untuk rombongan 25 hingga 40 orang, Anda bisa menyewa bus medium dengan harga mulai dari Rp 1,8 juta berlaku pemakaian dalam kota. Apabila rombongan berjumlah 40 hingga 60 orang, sewa bus ukuran besar dengan harga mulai dari Rp 2,5 juta.
Harga tersebut mencakup sopir, kernet, dan bahan bakar. Anda harus membayar uang sewa minimal 30% dari total harga sewa lalu melunasinya 2 hari sebelum perjalanan. Ranggawisata bersedia memberikan garansi uang kembali 120% jika terjadi pelanggaran terhadap kesepakatan sewa di awal.
Alamat: Perkantoran WPC Mas, Jl. Soekarno Hatta No.10, Sawah Besar, Kec. Gayamsari, Kota Semarang, Jawa Tengah 50198
Maps: Klik di sini
Jam Buka: 24 jam
Nomor Telepon: 081329263436 / 082225150321
3. Avilo Rent Car
Rekomendasi ketiga adalah Avilo Rent Car yang berada di daerah Banyumanik. Pilihan bus yang tersedia terdiri dari bus medium hingga bus besar. Harga sewa paket all include mulai dari Rp 2 juta untuk bus medium, sedangkan untuk bus besar mulai dari Rp 3,25 juta.
Avilo Rent Car juga menyediakan air mineral gratis bagi seluruh penumpang tipe bus pariwisata apapun. Untuk tanda jadi pemesanan, Anda bisa melakukan deposit terlebih dahulu. Bagi Anda yang titik jemputnya di hotel atau bandara, bisa menikmati free antar–jemput untuk hari pertama dan terakhir sewa.
Alamat: Jl. Tamtama Bar. IV No.250, Ngesrep, Kec. Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah
Nomor Telepon: 081387396813
4. Big Benjaya
Selanjutnya, ada Big Benjaya yang telah melayani rental transportasi sejak tahun 2005. Klien yang telah menjadi pelanggan mereka berasal dari instansi pemerintahan yang memerlukan bus pariwisata untuk event skala besar.
Paket bus pariwisata yang tersedia bervariasi, Anda bisa memilih paket dalam kota atau luar kota dengan pemakaian minimal 12 jam. Tersedia paket all in yang sudah termasuk biaya tol, parkir, makan + inap sopir, sehingga perjalanan bisa jadi lebih praktis.
Alamat: Jl. Srinindito Tim. IV, RT.04/RW.03, Ngemplak Simongan, Kec. Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah 50148
Maps: Klik di sini
Jam Buka: Senin–Sabtu (24 jam), Minggu tutup
Nomor Telepon: 0816661328Â
5. TRAC Semarang
Pilihan yang satu ini juga bisa menjadi solusi untuk perjalanan bisnis perusahaan maupun wisata keluarga besar. Terdapat bus tipe biasa dengan kapasitas mulai dari 31 kursi sampai dengan 59 kursi.
Sedangkan, untuk tipe bus mewah (luxury) kapasitasnya mulai dari 15 hingga 23 kursi. Setiap tipe bus sudah dilengkapi dengan asuransi kendaraan serta fasilitas memadai, sehingga keamanan dan kenyamanan Anda beserta rombongan terjamin.
Alamat: Kawasan Industri Candi Jalan Gatot Subroto Blok F1A, Purwoyoso, Kec. Ngaliyan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50184
Maps: Klik di sini
Jam Buka: Senin–Sabtu (08.00–04.00), Minggu tutup
Nomor Telepon: (024) 7620606
6. Padang Arang Group
Berlokasi di wilayah Ngaliyan, tempat sewa bus pariwisata Semarang Padang Arang cocok bagi Anda yang perlu transportasi besar untuk kegiatan berkelompok seperti business tour. Jenis bus yang tersedia variatif, mulai dari bus medium hingga bus besar.
Unit bus terawat dan dalam kondisi bagus. Untuk harga sewa mulai dari Rp 1,8 juta, fasilitas yang tersedia sudah cukup lengkap meliputi air conditioner hingga karaoke. Pelayanan dari tim Padang Arang kooperatif dan ramah, khususnya sopir bus yang mengemudi dengan nyaman sehingga bisa menjadi teman perjalanan menyenangkan.
 Alamat: Jl. Untung Suropati kav3999, Kalipancur, Kec. Ngaliyan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50236
Maps: Klik di sini
Jam Buka: Senin–Sabtu (08.00–17.00), Minggu (24 jam)
Nomor Telepon: 085226162616
7. Hiace Semarang ID
Walau namanya Hiace Semarang ID, namun tempat sewa transportasi yang satu ini juga menyediakan unit bus pariwisata. Tipe bus pariwisata terdiri dari bus mikro, medium, dan besar. Untuk tarif sewa termurah, ada paket bus mikro dengan kapasitas 31 kursi seharga mulai dari Rp 2,3 juta.
Harga tersebut untuk penggunaan di dalam Kota Semarang dengan sudah termasuk sopir dan bahan bakar bus. Pelayanan dari tim sewa di sini kooperatif. Mereka akan menjelaskan klasifikasi paket sewa dengan detail. Sopir bus juga bersertifikat sehingga kinerja mengemudikan bus bisa Anda percaya.
Alamat: Jl. Menoreh Utara X No.27, Sampangan, Kec. Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah 50232
Maps: Klik di sini
Jam Buka: 24 jam
Nomor Telepon: 085608560656
8. Sewa Mobil Javas
Jasa rental transportasi berikutnya adalah Sewa Mobil Javas yang menyediakan unit bus pariwisata lengkap mulai dari ukuran medium hingga besar. Ketentuan sewa di sini adalah per 24 jam, sehingga bisa lebih hemat bagi Anda yang butuh bus untuk durasi lebih 1 hari atau lebih.
Pelayanan pegawai baik dan memuaskan. Selain itu, kondisi dan kebersihan bus juga diperhatikan sehingga selalu siap untuk disewakan. Sopir bus juga handal dalam mengemudi di segala medan, jadi cocok bagi Anda yang ingin menyewa bus untuk perjalanan jauh.
Alamat: Jl. Jrobang Raya, Ngesrep, Kec. Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah 50261
Maps: Klik di sini
Jam Buka: 24 jam
Nomor Telepon: 081808618844
9. Aqilla Rent Car
Pilihan sewa bus berikutnya adalah Aqilla Rent Car yang telah menjadi penyedia sewa transportasi dari tahun 2006 lamanya. Jenis bus yang siap untuk disewakan ada bus medium dan bus besar. Tarif sewa bus medium untuk pemakaian dalam kota mulai dari Rp 1,65 juta, sudah termasuk bensin dan sopir.
Minimal pemesanan bus dilakukan 1 hari sebelum perjalanan. Lalu, Anda juga bisa menikmati gratis antar-jemput khusus area dalam Kota Semarang. Kualitas bus terjamin prima dan bersih, serta pelayanan tim Aqilla tidak mengecewakan.
Alamat: Jl. Raya Beringin Jl. Pengilon II No.3, Bringin, Kec. Ngaliyan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50182
Maps: Klik di sini
Jam Buka: 08.00–00.00
Nomor Telepon: 081325517191
10. Manasuka Management
Rekomendasi terakhir merupakan Manasuka Management yang berpusat di Tembalang. Anda akan mendapatkan variasi bus yang lengkap di sini. Tersedia bus medium dan bus besar, dengan tipe eksekutif hingga VVIP.
Untuk bus medium tipe eksekutif terdiri dari kapasitas 33 hingga 39 kursi. Lalu, bus medium tipe VIP tersedia untuk kapasitas 18 kursi. Sedangkan, untuk bus besar tipe eksekutif berkapasitas mulai dari 40 hingga 59 kursi, kemudian tipe VIP 30 kursi dan VVIP 11 hingga 21 kursi.
Pelayanan dari tim Manasuka ramah dan kooperatif sehingga proses sewa lancar. Kondisi bus juga terjamin kualitasnya, jadi Anda tinggal pilih dan sesuaikan dengan jumlah rombongan saja.
Alamat: Ruko Emerald Utama blok D no. 22, Meteseh, Kec. Tembalang, Kota Semarang, Jawa Tengah 50271
Maps: Klik di sini
Jam Buka: 24 jam
Nomor Telepon: 082210898957
Sepuluh sewa bus pariwisata Semarang di atas adalah rekomendasi dari kami bagi Anda yang sedang membutuhkan transportasi sejenis. Pilih yang sesuai dengan preferensi Anda karena tiap jasa sewa memiliki syarat dan ketentuan sewa yang berbeda.
Jika Anda berdomisili di wilayah Gayamsari, maka rekomendasi sewa bus terdekat adalah Ranggawisata yang varian busnya lengkap serta tersedia 24 jam. Pelayanan tim juga terpercaya karena telah melayani sejak tahun 2013.
Related posts:
- 10 Rekomendasi Sewa Elf di Semarang Terbaik
- 10 Sewa Genset di Semarang Terpercaya
- 10 Sewa TV di Semarang Terlengkap, Berkualitas, dan 24 Jam
- 10 Sewa Hiace di Semarang Terbaik dan Ternyaman
- 10 Tempat Sewa Scaffolding di Semarang Terbaik
- 10 Sewa Motor di Semarang Terbaik dan Termurah
- 10 Sewa Baju Adat di Semarang Terlaris
- 10 Sewa Mobil di Semarang Terbaik, Nyaman dan Murah
- 10 Tempat Sewa Alat Berat di Semarang Terbaik dan Terlengkap
- 10 Sewa Bus Pariwisata di Solo Paling Recommended